KBN. COM || MAJENE– Pejabat Kepala Desa Pundau Rudy saat melaksanakan sholat Tarwe Masjid Al – Ikhlas di Dusun Kanai, Menyampaikan Kepada warga Desa Pundau dalam Ramadhan yang singkat bisa dimanfaatkan sebaik mingkin, guna mengisi bulan Ramadhan yang mulia dan penuh berkah.
” Bulan Suci Ramadhan dinantikan umat Islam. Umat Islam berlomba-lomba melakukan amal kebaikan. Ramadhan juga menjadi bulan yang istimewa dan penuh berkah. Allah Swt. berjanji melipatgandakan pahala umat yang berbuat kebaikan.” kata Rudy. Minggu 23 Maret 2025.
“Guna mengisi Ramadhan dengan amal kebaikan, umat islam di Indonesia kerap kali melakukan Safari Ramadhan. Secara umum, Safari Ramadhan biasanya dilakukan oleh pemerintah, lembaga, instutusi atau jemaah masjid.
“Semoga pertemuan kita memberi masalahat sehingga mampu meningkatkan ketakwaan kita kepada sang pencipta, serta dapat membangun hubungan yang lebih kompak antara Pemdes dan warga,” ujar Pj Pundau
Ia juga mengajak warga Desa Pundau untuk menyampaikan keluhan atau masukan kepada Pemdes.“Safari ini salah satu tujuannya memberi ruang diskusi dan bertukar pikiran. Apabila ada masalah, insya Allah kita akan sama-sama mencari solusinya,
” ujarnya.
“Rudy, juga mengingatkan warga bahwa kegiatan ini bertepatan dengan malam ke-23 Ramadhan, yang menandakan separuh bulan suci telah dilalui. Ia berharap kedatangan tim Safari Ramadhan dapat membawa keberkahan bagi warga. “Kita sudah masuk malam 23. Artinya kita sudah melewati separuh bulan yang penuh berkah. Semoga kedatangan saya sebagai Pejabat Kades, bisa membawa keberkahan untuk warga,” imbuhnya.
Kemudian kajian bersama, tadarus keliling, buka bersama, hingga tarawih berjamaah. Selain mempererat tali persaudaraan, Safari Ramadhan juga memiliki tujuan khusus berdasarkan acara yang diselenggarakan.
Melalui kegiatan ini, Pemdes Pundau berharap dapat semakin mendekatkan diri dengan warga, menciptakan komunikasi yang lebih baik, dan membangun sinergi dalam memajukan Desa dan Daerah.**”
Penulis : Wahid