MAJENE,KBN.com-Penimbangan bayi atau balita secara rutin setiap bulan di Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) untuk mengetahui apakah bayi tumbuh sehat.Hal ini, untuk mengetahui dan mencegah gangguan pertumbuhan balita, kelengkapan imunisasi dan untuk mendapat penyuluhan gizi.
Persentase balita yang naik timbangannya dibandingkan dengan jumlah balita yang ditimbang dapat menggambarkan keberhasilan dalam memberikan penyuluhan gizi kepada masyarakat di desanya, sehingga diharapkan orang tua dapat memberikan asupan makanan yang gizi kepada anaknya.
Pj.Kades Tinambung Ahmad Saihu,mengungkapkan bahwa sebagai penanggun jawa dalam memantau kegiatan penimbangan balita di Posyandu Tammalassu I,sebagai bagian dari kegiatan kader-kader kesehatan,untuk mendukung percepatan penanggulan stunting,Sabtu (13/01/2024).
“Terdapat 48 orang balita tertimbang, dengan rincian 46 orang, 2 orang diluar daerah dan dihadiri para kader posyandu Tammalassu I, Bidan desa, petugas Imunisasi PKM Pamboang bersama Tim Pendamping Keluarga,” rincinya.
Selain kegiatan penimbangan balita, juga melaksanakan kerja bakti di Dusun Tinambung dan Dusun Sappolongang.
“Kedua kegiatan kerja bakti ini dilakukan secara gotong royong bersama masyarakat Dusun setempat serta Mahasiswa KKN Unsulbar dengan membersihkan drainase untuk kebersihan dusun dan pencegahan penyakit,bersama Ketua BPD dan Kadus Tinambung dan Tappa Banua,” ujarnya. (W)