Menu

Mode Gelap
Sekertaris Distanakbud Hari Pertama Kerja Butuh Pendalaman

Daerah

Maulid Nabi Muhammad SAW,Bupati AST; Berharap Untuk Bisa Meneladani Beliau,”Jujur, Rendah Hati,Dan Sabar”

badge-check


					Maulid Nabi Muhammad SAW,Bupati AST; Berharap Untuk Bisa Meneladani Beliau,”Jujur, Rendah Hati,Dan Sabar” Perbesar

MAJENE | KBN,Com : Meneladani Ahlak Rasulullah SAW, sebagai bekal kehidupan dunia akhirat dalam rangka mewujudkan Majene Maju, Mandiri, Religius. Tindo,Tammatindo, Diwongi,Tarrare, Dzi Allo, Mappikkirri Paq,Banua.(Tidur dan tidak tidur di malam hari memikirkan semua penduduk).

Dengan tema “Majene Mandiri Unggul Berbudaya Dalam Bingkai Religi” diharapkan dapat menjadi pedoman bagi masyarakat Majene untuk meningkatkan kemandirian, keunggulan, dan budaya dalam bingkai religi.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang bertempat di pendopo Rumah jabatan Bupati Majene, dihadiri Bupati dan Wakil Bupati Majene, DPRD Kabupaten Majene, Forkopimda, BAZNAS, Sekretariat Daerah, Para OPD, Camat, Lurah/Desa, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh pemuda dan Seluruh Tamu Undangan Se-kabupaten Majene, pada Senin (3/11/2025).

Bupati Majene Dr.Andi Achmad Syukri Tammalele. SE.MM. dalam sambutannya mengatakan,”Mari perbanyak sholawat seperti kata malaikat Jibril yaitu dibukakannya 70 pintu rahmat dan ditanamkannya cinta Allah SWT di hati manusia bagi yang rutin untuk mengamalkannya,” ujarnya.

Bupati AST menegaskan,”Serta Bagaimana cara kepemimpinan abu bakar Ash-Shiddiq, Rendah hati dan sederhana: Meskipun memiliki kekuasaan tertinggi, beliau hidup sederhana, mencerminkan nilai-nilai Islam yang dipegangnya,” tegasnya.

Ia menambahkan,”Jujur dan terpercaya: Julukan “Ash-Shiddiq” (yang selalu membenarkan) mencerminkan kejujuran dan integritasnya yang tinggi,” tambahnya

Makna Maulid Nabi adalah peringatan kelahiran Nabi Muhammad SAW untuk merenungkan dan meneladani ajaran serta akhlak mulia beliau. Manfaatnya meliputi penguatan iman dan takwa, meningkatkan kecintaan kepada Rasulullah, menjadikan beliau sebagai inspirasi dalam menjalani kehidupan sehari-hari, serta membangun silaturahmi dan kepekaan sosial di tengah masyarakat.

Sehingga, dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Pemkab Majene berharap dapat meningkatkan kesadaran dan keimanan masyarakat akan pentingnya nilai-nilai religi dalam kehidupan sehari-hari. (*Ar/W/R)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Hj.Nurani Supyan Kepala Puskesmas Tammerodo, Untuk Pelayanan Kesehatan

5 November 2025 - 12:44 WIB

Letkol Inf Anta Sihotang, Dandim 1402 Polman Tegaskan Senjata Digunakan Untuk Menembak Bukan Milik TNI

5 November 2025 - 00:44 WIB

Bupati Majene Hadiri Maulid Nabi Di SMP 2 Majene,Sampaikan Pentingnya Pendidikan dan Meneladani Rasulullah

4 November 2025 - 12:47 WIB

Bupati Majene, Sampaikan Kerja Kolaborasi Membangun Desa

4 November 2025 - 12:29 WIB

Kadinkes Berharap Bupati Dimudahkan Segala Urusan.Dalam Usia Genap 66 Tahun

2 November 2025 - 14:03 WIB

Trending di Daerah